Apr 1, 2011

Jualan Online Part 1

Dengan berkembangnya dunia online pada dasarnya siapa saja bisa menjadi pebisnis. Siapa saja bisa memulai berjualan dan siapa saja bisa meraup pasar yang begitu terbuka lebar. Pertanyaannya bagaimana? Melalui pembahasan singkat di bawah ini akan dijelaskan mengenai mengapa peluang berjualan melalui online begitu perlu untuk dimanfaatkan dan bagaimana caranya.

Mengapa peluang berjualan online begitu perlu untuk dimanfaatkan?

Saat ini tidak dapat dipungkiri bahwa ‘pasar’ mulai terbagi menjadi pasar offline dan pasar online. Pasar offline dapat Anda temui sehari-hari di pusat-pusat perbelanjaan, di pasar, di mall atau di kehidupan jual-beli temu muka yang kita temukan di sekeliling kita. Sedangkan pasar online ada di berbagai media online baik forum jual beli, forum diskusi, situs sosial media, atau bahkan melalui email Anda! Apakah jumlah pasar di dunia online sedikit? Jawabannya adalah tidak! Karena pasar online membuka jaringan Anda di seluruh dunia. Produk Anda bisa diakses oleh seluruh negara, jadi jika dinyatakan bahwa pasar online tidak potensial, jelas pernyataan tersebut adalah salah.

Baik pasar offline maupun online, kedua-duanya merupakan pasar yang menggiurkan dan layak untuk dimasuki, namun sekali lagi berbagai batasan yang Anda miliki memojokkan Anda untuk memilih salah satu pasar untuk dimasuki, terutama apabila batasan Anda berupa modal. Di pasar offline Anda butuh modal yang tidak sedikit, mis. menitip barang di sebuah toko atau membuka toko sendiri atau berjualan langsung ke rekan kerja Anda pun butuh modal jika barang yang Anda jual harus Anda beli terlebih dahulu. Namun di dunia online semuanya berbeda. Anda bisa memulai bisnis Anda dengan modal nol!

Di dunia online yang dibutuhkan adalah KREATIVITAS, PENGUASAAN MEDIA dan KONSISTENSI dalam hal WAKTU. Bagaimana caranya?

1. Putuskan Anda akan berjualan apa
Baik di dunia offline maupun online, untuk menjawab “anda akan berjualan apa” bisa dijawab dari beberapa hal berikut :
  • Produk apa yang saya kuasai? Dalam arti, memiliki jaringan /sumber untuk mendapatkan produk dengan harga rendah, atau produk apa yang bisa Anda buat dan Anda menguasai proses produksinya dengan baik, sehingga harga modal dari produk bisa menang dibandingkan pesaing, dan profitabilitas Anda bisa baik.
  • Industri apa yang Anda minati. Jika belum memiliki produk dengan jaringan/proses produksi yang dikuasai, Anda bisa berangkat dari industri yang Anda minati, kemudian Anda melakukan riset dan observasi berkaitan dengan proses penjualan produk-produk terkait. Di mana sumbernya, bagaimana proses pembeliannya, dll.
  • Produk memiliki nilai jual yang menarik dan sesuai dengan karakteristik online yang butuh masa pengiriman (mis. jangan berjualan es krim per-cup karena ga feasible kalau jualan es krim per galon masih feasible!)
Yang dimaksud dengan modal nol, adalah pilihan Anda untuk tidak melakukan stok apapun di awal. Sehingga pada saat Anda mendapatkan pesanan, Anda baru melakukan transaksi pembelian tersebut, pun dengan modal yang telah dibayarkan oleh konsumen Anda. Hal ini lah yang memunculkan banyak pebisnis-pebisnis sukses dengan modal nol, sekalipun mereka adalah anak sekolah, pekerja kantoran yang mencari uang tambahan atau bahkan para ibu-ibu rumah tangga.


2. Putuskan Anda akan berjualan seperti apa
Sistem penjualan di online juga beragam. Dari mulai menawarkan katalog-katalog via email, masuk ke forum jual beli, berjualan di social media, dll. Anda juga perlu menentukan sistem pembelian oleh konsumen dengan cara yang termudah, hal ini dapat disesuaikan dengan karakteristik produk Anda. Mis. apakah mereka membayar terlebih dahulu baru barang Anda kirimkan, atau mereka harus melakukan pemesanan 3 hari sebelum transaksi, dll.

Cara ini perlu Anda pikirkan dan sesuaikan dengan value yang konsumen akan terima. (Mis jika Anda berjualan kripik, jangan sampai konsumen harus menunggu 1 minggu baru Anda bisa mengabari apakah stok masih ada atau tidak, tapi jika Anda menjual perabot kayu, 1 minggu adalah waktu yang masih dapat ditoleransi; namun semakin cepat pelayanan yang Anda berikan maka konsumen akan semakin puas).

Namun cara apapun atau sistem apapun yang Anda gunakan anda harus mengintegrasikan berbagai media untuk mendapatkan hasil yang optimal. Berikut kira-kira gambaran media standar yang perlu Anda manfaatkan di awal :



A. Virtual Office/virtual shop
Seperti di dunia offline Anda butuh kantor/toko, begitu pula di dunia online. Namun bedanya, di dunia offline Anda perlu modal, di dunia online Anda bisa membangunnya gratis! Caranya dengan memanfaatkan media blog. Anda bisa memasukkan seluruh foto dan keterangan harga, sistem penjualan, dll dari produk yang Anda jual. Semakin informatif blog Anda, akan memudahkan calon konsumen Anda.

Di bawah ini merupakan salah satu contoh blog sederhana yang digunakan sebagai virtual shop nya produk bandrek.




Selain informasi tentang jualan produk Anda, Anda bisa melampirkan berbagai informasi atau berita yang berhubungan dengan produk Anda, agar memberikan value lebih kepada calon konsumen, atau bahkan menjadi trigger mereka untuk melakukan transaksi.

Beberapa hal yang perlu diperhatikan dalam sebuah blog : penamaan harus umum dan mudah diingat (contoh blog jualan bandrek ini tidak menggunakan nama merk nya tapi www.jualanbandrek.blogspot.com); cantumkan tag yang banyak yang sesuai dengan keyword produak Anda. Salah satu harapan nya adalah saat calon konsumen Anda ‘googling’ Anda adalah salah satu yang ditemukan oleh mereka. Jika produk Anda bandrek, contoh tagnya : beli bandrek, jual bandrek, bandrek, peluang bisnis bandrek, minuman khas Indonesia, minuman khas Jawa Barat, minuman hangat, dll.

Bersambung ke bagian 2.................................

No comments: